Halaman

Sabtu, 03 Februari 2018

RPP Bab IV Kelas 8 Semester Genap Kurikulum 2013

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
BAB IV

    Nama Sekolah               :      SMP Negeri 2 Pucuk
    Mata Pelajaran             :      PPKn
    Kelas/Semester             :      VII  / Genap
Materi Pokok                :      Semangat Kebangkitan Nasional Tahun 1908
    Alokasi waktu                :      5 x pertemuan  ( 5 x 120  menit )

A. Kompetensi Inti      :
 1.   Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
 2.   Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin,   tanggungjawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam   berinteraksi  secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan   pergaulan dan keberadaannya
 3.   Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual,  dan procedural berdasarkan rasa  ingin tahunya tentang ilmu  pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan  kejadian  tampak mata.
 4.   Mencoba,mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret  (menggunakan, mengurai,  merangkai, memodifikasi, dan  membuat ) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan   mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di  sekolah dan sumber yang sama   dalam sudut pandang/teori    

B .Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi.
KOMPETENSI DASAR
INDIKATOR
1.4
Mensyukuri nilai dan semangat Kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia secara tulus.
1.4.1




1.4.2



Menunjukkan perilaku beriman dan bertaqwa dalam menerima nilai dan semangat kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia secara tulus.
Menunjukkan perilku bersyukur dalam menerima nilai dan semangat kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia secara tulus sebagai bentuk sikap beriman dan bertakwa.
2.4
Bertanggung jawab terhadap makna dan arti penting kebangkitan nasional1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
2.4.1


2.4.2




2.4.3



2.4.4
Berperilaku disiplin terhadap makna dan arti penting kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
Berperilaku jujur terhadap martabat manusia di masyarakat sebagai pelaksanaan makna dan arti penting kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
Berperilaku patriotik di masyarakat sebagai pelaksanaan terhadap makna dan arti penting kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
Berperilaku demokratis di masyarakat sebagai pelaksanaan terhadap makna dan arti penting kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
3.4
Menganalisa makna dan arti Kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonsia.
3.4.1

3.4.2


3.4.3
Menguraikan Kondisi Bangsa Indonesia sebelum tahun 1908.
Menjelaskan Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
Menjelaskan nilai kejuangan tokoh Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
4.4
Menyaji hasil penalaran tentang tokoh kebangkitan nasional dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
4.4.1


4.4.2


4.4.3

Memerankan nilai kejuangan tentang tokoh kebangkitan nasional dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
Menyajikan hasil telaah sikap tentang tokoh kebangkitan nasional dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
Melakukan kajian nilai-nilai kejuangan tentang tokoh kebangkitan nasional dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
    
C.    TUJUAN PEMBELAJARAN
       Kompetensi Sikap Spiritual dan Sikap Sosial
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran pertemuan pertama sampai dengan pertemuan kelima peserta didik dapat :
1.         Kopetensi Sikap Spiritual
1.    Menunjukkan perilaku beriman dan bertaqwa menerima nilai dan semangat kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia secara tulus.
2.    Menunjukkan perilaku bersyukur dalam menerima nilai dan semangat kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia secara tulus sebagai bentuk sikap beriman dan bertakwa.

2.         Kopetensi sikap sosial
1.    Berperilaku disiplin terhadap makna dan arti penting kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
2.    Berperilaku jujur terhadap martabat manusia di masyarakat sebagai pelaksanaan makna dan arti penting kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
3.    Berperilaku patriotic dan demokratis di masyarakat dalam menghargai hasil karya orang lain      

3.         Kopetensi Pengetahuan dan Ketrampilan
  Pertemuan ke 1
   Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik mampu :
1.    Menguraikan Kondisi Bangsa Indonesia sebelum tahun 1908.
2.    Menyusun  laporan hasil telaah tentang Kondisi Bangsa Indonesia sebelum tahun 1908.
3.    Menyajikan hasil telaah tentang Kondisi Bangsa Indonesia sebelum tahun 1908.

                          Pertemuan ke 2
  Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik mampu :
1.    Menguraikan Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia.
2.    Menyusun  laporan hasil telaah tentang Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia.
3.    Menyajikan hasil telaah tentang Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia.

               Pertemuan ke 3
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik mampu :
1.    Menjelaskan Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
2.    Menyusun  laporan hasil telaah Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia
3.    Menyajikan hasil telaah tentang Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia

 Pertemuan ke 4
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik mampu :
1.    Mewujudkan Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa Wujud Nilai Kebangkitan Nasional
2.    Menyusun  laporan hasil telaah Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa Wujud Nilai Kebangkitan Nasional
              Pertemuan ke 5
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik mampu :
1.    membahas proyek Mewujudkan Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa wujud Nilai Kebangkitan Nasional
2.    Menyajikan hasil telaah tentang tugas proyek Mewujudkan Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa wujud Nilai Kebangkitan Nasional

D. Materi Pembelajaran
a.    Materi reguler
A. Kondisi Bangsa Indonesia Sebelum Tahun 1908
Awal dimulainya penjajahan Belanda di Indonesia dimulai sejak didirikannya Vereenigde Oost-Indische Compagnie (VOC) pada tanggal 20 Maret 1602. Sejak VOC berdiri, dimulailah berbagai bentuk kekerasan yang menimpa rakyat Indonesia. Penderitaan rakyat Indonesia terjadi dalam berbagai segi kehidupan. Di berbagai daerah, VOC melakukan tindakan dengan melaksanakan politik devide et impera (adu domba), yaitu mengadu domba antara kerajaan yang satu dan kerajaan yang lain atau mengadu domba di dalam kerajaan itu sendiri.
Bangsa Indonesia makin menderita ketika Daendels (1808–1811) berkuasa. Upaya kerja paksa (rodi) guna membangun jalan sepanjang pulau Jawa (Anyer-Panarukan) untuk kepentingan militer, membuat rakyat makin menderita. Penderitaan berlanjut karena Belanda kemudian menerapkan Cultuurstelsel (tanam paksa). Peraturan Tanam Paksa diterapkan oleh Gubernur Jenderal Hindia Belanda Van Den Bosch tahun 1828. Sistem Tanam Paksa mewajibkan rakyat menanami sebagian dari sawah dan atau ladangnya dengan tanaman yang ditentukan oleh pemerintah dan hasilnya diserahkan kepada pemerintah.
Tanam Paksa menyebabkan rakyat diperas bukan hanya tenaga melainkan juga kekayaannya sehingga mengakibatkan banyak sekali rakyat yang jatuh miskin. Di pihak lain, penjajah mendapatkan kekayaan bangsa Indonesia yang berlimpah untuk membangun negara Belanda dan menjadi negara kaya di Eropa.
Penderitaan bangsa Indonesia menumbuhkan benih perlawanan di berbagai daerah. Perjuangan melawan penjajah dipimpin ulama atau kaum bangsawan.
-            Sultan Hasanuddin di Sulawesi Selatan,
-            Sultan Ageng Tirtayasa di Banten,
-            Tuanku Imam Bonjol di Sumatera Barat,
-            Pangeran Diponegoro di Jawa Tengah, memimpin perjuangan rakyat melawan penjajah.
Perjuangan rakyat untuk mengusir penjajah belum berhasil. Hal ini disebabkan perjuangan masih bersifat kedaerahan dan belum terorganisasi secara modern.
 Penderitaan yang dialami bangsa Indonesia menyadarkan beberapa orang Belanda yang tinggal atau pernah tinggal di Indonesia. Di antaranya Baron Van Houvell, Edward Douwes Dekker, dan Mr. Van Deventer. Edward Douwes Dekker, terkenal dengan nama samaran Multatuli, menulis buku ”Max Havelaar” pada tahun 1860. Buku ini menggambarkan bagaimana penderitaan rakyat Lebak, Banten.
Akibat penjajahan Belanda. Mr. Van Deventer mengusulkan agar pemerintah Belanda menerapkan politik Balas Budi ”Etische Politic”. Politik Balas Budi terdiri dari tiga program, yaitu ”edukasi, transmigrasi, dan irigasi”. Atas desakan berbagai pihak, akhirnya pemerintah Belanda menerapkan Politik Balas Budi. Politik Balas Budi bukan untuk kepentingan rakyat Indonesia melainkan untuk kepentingan pemerintah Belanda. Contoh:
-            irigasi dibangun untuk kepentingan pengairan perkebunan milik Belanda;
-            pembangunan sekolah (edukasi) bertujuan untuk menyediakan tenaga terampil dan murah. Di sisi lain, pembangunan sekolah melahirkan dampak positif bagi bangsa Indonesia, yaitu munculnya masyarakat terdidik atau mulai memiliki pemahaman dan kesadaran akan kondisi bangsa Indonesia yang sebenarnya. Bangsa Indonesia saat itu kondisinya bodoh, terbelakang, dan kemisikinan merajalela. Mereka yang mengenyam pendidikan dan sadar akan nasib bangsanya selanjutnya menjadi tokoh-tokoh Kebangkitan Nasional.

B. Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia
Boedi Oetomo (Budi Utomo) merupakan organisasi pertama di Indonesia yang bersifat nasional berbentuk modern, yaitu organisasi dengan pengurus yang tetap, ada anggota, tujuan, dan program kerja. Boedi Oetomo didirikan oleh dr. Soetomo pada tanggal 20 Mei 1908. Pendirian Boedi Oetomo, tidak terlepas dari penggagas atau pendorong lahirnya Boedi Oetomo yaitu dr. Wahidin Soedirohusodo.
Dokter Wahidin Soedirohusodo merupakan dokter lulusan STOVIA (Sekolah Kedokteran Jawa) yang menyadari bagaimana terbelakang dan tertindasnya rakyat akibat penjajahan Belanda. Menurutnya, salah satu cara untuk membebaskan diri dari penjajahan, rakyat harus cerdas. Untuk itu, rakyat harus diberi kesempatan mengikuti pendidikan dan pengajaran serta memupuk kesadaran kebangsaan.
Dokter Wahidin Soedirohusodo menggagas tentang perlunya mendirikan organisasi yang bertujuan memajukan pendidikan dan meninggikan martabat bangsa. Gagasan ini ternyata disambut baik oleh para pelajar STOVIA. Pada tanggal 20 Mei 1908, lahirlah Budi Utomo. Budi Utomo berasal dari kata Sansekerta, yaitu bodhi atau budhi berarti ”keterbukaan jiwa”, ”pikiran”, ”kesadaran”, ”akal”, atau ”pengadilan”, yang juga bisa berarti ”daya” untuk membentuk dan menjunjung konsepsi dan ide-ide umum”. Adapun perkataan utomo berasal dari “utama”, yang dalam bahasa Sanskerta berarti ”tingkat pertama” atau ”sangat baik”. Program Budi Utomo adalah mengusahakan perbaikan pendidikan dan pengajaran. Akan tetapi, programnya lebih bersifat sosial karena saat itu belum dimungkinkan melaksanakan gerakan yang bersifat politik.
Sebagai organisasi pelajar yang berintikan pelajar STOVIA, gerakan Budi Utomo pada awalnya terbatas pada Jawa dan Madura. Pada tanggal 5 Oktober 1908, Budi Utomo mengadakan Kongres Pertama di Yogyakarta. Kongres tersebut berhasil menetapkan tujuan organisasi, yaitu: kemajuan yang harmonis antara bangsa dan negara, terutama dalam memajukan pengajaran, pertanian, peternakan, dagang, teknik, industri, dan kebudayaan.
Setelah Budi Utomo mendapat dukungan yang lebih luas dari kalangan terdidik,
pelajar memberikan kesempatan kepada golongan tua untuk memegang perananyang lebih besar. Terpilihnya ketua Budi Utomo R.T. Tirtokusumo membuktikan besarnya dukungan terhadap Budi Utomo. Budi Utomo kemudian menetapkan tujuannya, yaitu menyadarkan kedudukan masyarakat Jawa, Sunda, Madura, dan penduduk Hindia seluruhnya tanpa melihat keturunan, kelamin dan agama (Poespo Negoro dan Notosusanto, 1992:178). Dari tujuan tersebut, secara tersirat, Budi Utomo memiliki program mengembangkan kehormatan bangsa.

C. Mewujudkan Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa Wujud Nilai Kebangkitan Nasional
1. Mewujudkan Persatuan Indonesia
Berdasarkan istilah, persatuan dan kesatuan berasal dari kata satu yang berarti utuh atau tidak terpecah-belah. Persatuan dapat diartikan sebagai perkumpulan dari berbagai komponen yang membentuk menjadi satu. Kesatuan merupakan hasil perkumpulan tersebut yang telah menjadi satu dan utuh dengan demikian, kesatuan erat hubungannya dengan keutuhan. Persatuan dan kesatuan mengandung arti bersatunya macam-macam corak yang beraneka ragam menjadi satu kebulatan yang utuh dan serasi.
Pengertian ”Persatuan Indonesia” adalah sebagai faktor kunci, yaitu sebagai sumber semangat, motivasi dan penggerak perjuangan Indonesia. Hal itu tercantum dalam Pembukaan UUD 1945 yang berbunyi sebagai berikut: ” Dan perjuangan pergerakan Indonesia telah sampailah pada saat yang berbahagia dengan selamat sentausa menghantarkan rakyat Indonesia ke depan pintu gerbang kemerdekaan Negara Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur ”.
Tahap-tahap pembinaan persatuan bangsa Indonesia itu yang paling menonjol ialah sebagai berikut.
a) Perasaan Senasib
Perasaan senasib sebagai bangsa akan meningkatkan rasa persatuan dalam seluruh rakyat Indonesia. Perasaan senasib dapat muncul karena factor keterikatan terhadap tempat kelahiran atau menghadapi suatu masalah tertentu. Dalam kurun sejarah, bangsa Indonesia pernah menjadi bangsa terjajah. Kondisi ini mendorong perasaan senasib bagi bangsa Indonesia.
b) Kebangkitan Nasional
Kebangkitan nasional adalah sesi pergerakan perjuangan bangsa Indonesia yang mulai menyadari kondisi dan potensi sebagai suatu bangsa. Kebangkitan nasional Indonesia dipelopori dengan kelahiran Budi Utomo pada tahun 1908. Ciri dari kebangkitan nasional adalah perjuangan bangsa Indonesia lebih diwarnai perjuangan untuk kepentingan nasional bukan hanya kepentingan daerah.
c) Sumpah Pemuda
Sumpah Pemuda merupakan penegas bagi bangsa Indonesia untuk mewujudkan sebuah negara yang memiliki identitas dan dicintai rakyatnya.
d)           Proklamasi Kemerdekaan
Proklamasi Kemerdekaan tanggal 17 Agustus 1945 merupakan titik puncak perjuangan rakyat Indonesia.

Kemunduran jiwa dan semangat kebangsaan pada diri pemuda menurut laporan dari Kemenpora RI, ada 10 (sepuluh) masalah pada generasi muda/pemuda:
a.    masih maraknya tingkat kekerasan di kalangan pemuda,
b.    adanya kecenderungan sikap ketidakjujuran yang makin membudaya,
c.    berkembangnya rasa tidak hormat kepada orang tua, guru, dan pemimpin,
d.    sikap rasa curiga dan kebencian satu sama lain,
e.    penggunaan bahasa Indonesia makin memburuk,
f.     berkembangnya perilaku menyimpang di kalangan pemuda (narkoba, pornografi, pornoaksi, dan lain-lain),
g.    kecenderungan mengadopsi nilai-nilai budaya asing,
h.    melemahnya idealisme, patriotisme, serta mengendapnya semangat kebangsaan,
i.     meningkatnya sikap pragmatisme dan hedonisme,
j.     makin kabur pedoman yang berlaku dan sikap acuh tak acuh terhadap pedoman ajaran agama.

Contoh sikap positif yang berkaitan dengan nilai-nilai kebangsaan yang terkandung dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 adalah sebagai berikut.
1) Nilai Religius
a. Percaya dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing menurut dasar kemanusiaan yang adil dan beradab.
b. Hormat dan menghormati serta bekerja sama antara pemeluk agama dan penganut-penganut kepercayaan yang berbeda-beda sehingga terbina kerukunan hidup.
c. Saling menghormati kebebasan menjalankan ibadah sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing.
d. Tidak memaksakan suatu agama atau kepercayaan kepada orang lain.

2) Nilai Kemanusiaan
a. Mengakui persamaan derajat, persamaan hak, dan persamaan kewajiban antara sesama manusia.
b. Saling mencintai sesama manusia.
c. Mengembangkan sikap tenggang rasa.
d. Tidak semena-mena terhadap orang lain.
e. Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan.
f.   Gemar melakukan kegiatan kemanusiaan.
g. Berani membela kebenaran dan keadilan.
h. Bangsa Indonesia merasa dirinya sebagai bagian dari masyarakat dunia internasional dan dengan itu harus mengembangkan sikap saling hormat menghormati dan bekerja sama dengan bangsa lain.

3) Nilai Produktivitas
a. Perlindungan terhadap masyarakat dalam beraktivitas menuju kemakmuran.
b. Sarana dan prasarana yang mampu mendorong masyarakat untuk kreatif dan produktif.
c. Terciptanya undang-undang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

4) Nilai Keseimbangan
a. Menjalankan hak dan kewajiban sebagai warga negara yang proporsional, tidak memaksakan kehendak, saling toleransi, tolong-menolong, rukun, damai, menghormati, perbedaan agama dan kepercayaan, persahabatan, serta membela dan melindungi yang lemah.
b.  Keseimbangan antara kehidupan jasmani dan rohani.

e) Nilai Demokrasi
Kedaulatan berada di tangan rakyat, berarti setiap warga negara memiliki kebebasan yang bertanggung jawab terhadap penyelenggaraan pemerintahan sehingga dapat terwujud persatuan dan kesatuan Indonesia. Pilar utama dalam membangun persatuan dan kesatuan bangsa dalam masyarakat, adalah sebagai berikut.
a. Rasa cinta tanah air.
b. Jiwa patriot bangsa.
c. Tercapainya kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia.
d. Pemahaman yang benar atas realitas adanya perbedaan dalam keberagaman.
e. Tumbuhnya kebanggaan sebagai bangsa Indonesia.

f) Nilai Kesamaan Derajat
Setiap warga negara memiliki hak, kewajiban, dan kedudukan yang  sama di depan hukum. Masyarakat menilai bahwa upaya penegakkan HAM yang paling menonjol adalah penegakan hak mengeluarkan pendapat, kebebasan beragama, perlindungan dan kepastian hukum, serta bebas dari perlakuan tidak manusiawi. Hak untuk mendapatkan kehidupan yang layak, mendapatkan pendidikan dan pelayanan kesehatan, serta aman dari ancaman ketakutan
             
g)    Nilai Ketaatan Hukum
Setiap warga negara tanpa pandang bulu wajib menaati setiap hukum dan peraturan yang berlaku. Begitupun terhadap lembaga-lembaga penegak hukum, agar lebih independen, tidak terkontaminasi dengan kekuasaan/politik praktis agar adanya persamaan di depan hukum (equality before the law) dapat terwujud.

2. Kebanggaan sebagai Bangsa Indonesia
Bangga sebagai bangsa dan bertanah air Indonesia terwujud dalam bentuk merasa besar hati atau merasa bahagia atau merasa gagah menjadi bangsa Indonesia. Sudah sewajarnya kita bangga bertanah air Indonesia. Indonesia negeri zamrud di khatulistiwa, seperti digambarkan dalam lagu ”Rayuan Pulau Kelapa” karya Ismail Marzuki. Ada pula lagu pop yang menggambarkan indahnya Indonesia seperti dinyanyikan Koes Plus yang berudul ”Nusantara” dan ”Kolam Susu”.
Bangsa Indonesia mempunyai berbagai keunggulan. Keunggulan-keunggulan yang dimiliki bangsa Indonesia, di antaranya adalah:
1)    Jumlah dan potensi penduduknya yang cukup besar, yaitu menempati urutan keempat di dunia setelah RRC, India, dan Amerika Serikat.
2)    Semangat Kebangkitan Nasional dan Sumpah Pemuda mendorong bangsa Indonesia menjadi salah satu negara pertama yang lepas dari penjajahan.
3)    Memiliki keanekaragaman dalam berbagai aspek kehidupan sosial budaya, seperti adat istiadat, bahasa, agama, kesenian.
4)    Semboyan Bhinneka Tunggal Ika menyatukan bangsa Indonesia sehingga sekalipun terdapat berbagai keanekaragaman namun prinsipnya kita tetap satu pandangan.
5)    Memiliki tata krama atau keramahan yang tidak dimiliki oleh bangsa lain sehingga sangat menarik bangsa-bangsa lain di dunia untuk datang ke Indonesia.
6)    Letak wilayahnya yang amat strategis, yaitu di antara dua benua (Asia dan Australia) dan di antara dua samudera (Hindia dan Pasifik) menyebabkan Indonesia berada pada posisi silang dunia sehingga Indonesia menjadi wilayah yang amat ramai dan mudah disinggahi oleh bangsa-bangsa lain.
7)    Keindahan alam Indonesia tidak disangsikan lagi. Keanekaragaman flora dan faunanya membuat bangsa Indonesia juga sering dikunjungi oleh bangsa-bangsa lain.
8)    Wilayah darat dan laut Indonesia sangat luas. Hal ini menjadi modal bagi kesejahteraan bangsa Indonesia.
9)    Tanahnya amat subur dan kaya akan sumber alam dengan matahari yang bersinar sepanjang tahun.
Indah, luas, sumber daya manusia, dan sumber daya alam menjadi factor pembentuk keunggulan bangsa Indonesia. Apabila kita merasa bangga sebagai bangsa Indonesia, kita akan selalu berupaya menjunjung tinggi nama baik bangsa dan negara, dimana pun kita berada. Kita juga akan selalu meningkatkan citra Indonesia melalui perbuatan-perbuatan nyata di masyarakat.

b. Materi Pengayaan.
Meteri pengayaan yang diberikan kepada peserta didik yang telah menguasai materi Semangat Kebangkitan Nasional Tahun 1908 yaitu membuat perbandingan bagaimana kondisi bangsa Indonesia sebelum adanya kebangkitan nasional dan setelah kebangkitan nasional.
c. Materi Remidial .
Kegiatan remedial yang diberikan kepada peserta didik adalah materi yang belum mencapai kompetensinya, seperti :
1. Kondisi bangsa indonesia sebelum tahun 1908
2.  Perintis kebangkitan nasional dalam perjuangan kemerdekaan RI
3.  Mewujudkan Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa Wujud Nilai Kebangkitan Nasional

E.    METODE PEMBELAJARAN
Pendekatan       :    Scientific
Model                :    Pertemuan 1     :    Project Based Learning
Pertemuan 2     :    Project Based Learning
Pertemuan 3     :    Project Based Learning
Pertemuan 4     :    Project Based Learning
Pertemuan 5     :    Penyajian gagasan
Metode             :    Diskusi, penugasan, ceramah, tanya jawab            

F. MEDIA
   1.  Media
a. Gambar tentang semangat kebangkitan nasional
 





b. Power point semangat kebangkitan nasional
c. Video semangat kebangkitan nasional

   2. Alat dan bahan
·       LCD
·       Laptop
·       Alat tulis

 G. SUMBER PEMBELAJARAN
·         Kementerian pendidikan dan kebudayaan RI. 2017 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas VIII Revisi. Jakarta : Kementerian Pendidikan dan kebudayaan RI. Halaman 75 - 94
·           Kementerian pendidikan dan kebudayaan RI. 2017. Buku Guru Pendidikan Pancasila dan                 Kewarganegaraan. Jakarta :  Kementerian Pendidikan dan kebudayaan RI, halaman  157 - 186
·         Internet http://pfn.co.id/archives/801, http://wartasejarah.blogspot.co.id/2016/05/kebangkitan-nasional-pada-tahun-1908.html, https://id.wikipedia.org/wiki/Kebangkitan_Nasional_Indonesia#Tokoh
·         Koran dan Majalah yang relevan dengan pembelajaran




H.    LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan 1
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Pendahuluan
(10 menit)
a. Guru mempersiapkan secara fisik dan psikis peserta didik untuk mengikuti pembelajaran dengan melakukan berdoa, mengecek kehadiran siswa, kebersihan dan kerapian kelas, kesiapan buku tulis dan sumber belajar.
b. Guru melakukan apersepsi melalui tanya jawab atau problem solving mengenai Kondisi Bangsa Indonesia Sebelum Tahun 1908.
c. Guru menyampaikan kompetensi dasar dan tujuan pembelajaran yang akan dicapai.
d. Guru membimbing peserta didik untuk melakukan model Project Based Learning dalam membahas Kondisi Bangsa Indonesia sebelum tahun 1908.
e.  Guru menjelaskan langkah-langkah yang harus dilakukan oleh peserta didik dalam menghasilkan proyek dan dilakukan selama 4 minggu, dengan ketentuan minggu ke lima mengadakan evaluasi hasil dengan melakukan dengar pendapat dengan pejabat pembuat kebijakan
Keg. Inti
(90menit)
Langkah 1: Penentuan Pertanyaan Mendasar (Start With the Essential Question)
a. Guru membagi peserta didik dalam menjadi beberapa kelompok beranggotakan 5-6 orang.
b. Guru meminta tiap kelompok untuk membuat daftar pertanyaan berkenaan dengan Kebangkitan Nasional.
c.  Pembelajaran dimulai dengan pertanyaan esensial, yaitu pertanyaan yang dapat memberi penugasan peserta didik dalam melakukan suatu aktivitas. Mengambil topik yang sesuai dengan realitas dunia nyata dan dimulai dengan sebuah investigasi mendalam. Guru berusaha agar topik yang diangkat relevan untuk para peserta didik.
2. Problem statementc(pertanyaan/identifikasi masalah)
a. Guru dapat membimbing peserta didik merumuskan beberapa pertanyaan yang berkenaan Kebangkitan Nasional dikaitkan dengan materi pembentukan nilai:
Cinta Bangsa dan Tanah Air, Persatuan, Sikap Rela Berkorban, Mengutamakan Kepentingan Bangsa, Dapat Menerima dan Menghargai Perbedaan, Semangat Persaudaraan, Meningkatkan Semangat Gotong Royong atau Kerja sama.
b.   Pertanyaan dapat diarahkan untuk mendapatkan;
• pemilihan masalah
• pemilihan alternatif kebijakan publik
c.  Guru meminta peserta didik secara kelompok mencatat pertanyaan yang ingin diketahui, dan mendorong peserta didik untuk terus menggali rasa ingin tahu dengan pertanyaan secara mendalam tentang sesuatu.
d. Guru memberi motivasi dan penghargaan bagi kelompok yang menyusun pertanyaan terbanyak dan sesuai dengan tujuan pembelajaran.
e. Guru mengamati keterampilan peserta didik secara perorangan dan kelompok dalam menyusun pertanyaan.
f. Peserta didik mendiskusikan dalam kelompok kecil dan klasikal pertanyaan yang telah disusunnya untuk mendapat tanggapan atas proyek yang akan dibuat.
3. Data Collection (pengumpulan data)
a. Guru membimbing peserta didik untuk mencari informasi dan mendiskusikan pertanyaan yang disusun untuk dijadikan bahan penyusunan proyek.
b. Guru dapat juga menunjukkan buku atau hasil proyek lain yang pernah dilakukan sebelumnya atau hasil proyek agar peserta didik mendapatkan gambaran.
c. Guru membimbing peserta didik dan memfasilitasi pengetahuan, untuk mencari/menggunakan dokumen.
d. Guru meminta siswa untuk membaca sejarah perjuangan Sumpah Pemuda sehingga memunculkan tema proyek yang ingin dilakukan oleh siswa berkaitan dengan peran pemuda saat ini ketika mengimplementasikan nilai kejuangan Sumpah Pemuda.
e. Alternatif proyek dapat berupa: Laporan Investigasi Nilai, Display ajakan untuk menumbuhkan nilai seperti: pamplet, pembuatan pin, spanduk, info grafika, pembuatan film atau alternatif lain sesuai kemampuan dan kesanggupan siswa.
Penutup
20 menit
a. Guru membimbing peserta didik menyimpulkan materi pembelajaran melalui tanya jawab secara klasikal.
b. Guru melakukan refleksi dengan peserta didik atas manfaat proses pembelajaran yang telah dilakukan dan menentukan tindakan yang akan dilakukan berkaitan dengan Proyek yang akan dilakukan.
c. Guru memberikan tugas peserta didik untuk mempersiapkan Mendesain Perencanaan Proyek (Design a Plan for the Project) dan Menyusun Jadwal (Create a Schedule).
d. Guru memberi Tugas aktivitas dilaksanakan secara perorangan untuk penilaian kompetensi pengetahuan.
e. Guru menjelaskan rencana kegiatan pertemuan berikutnya akan mempelajari Arti dan Makna Sumpah Pemuda dalam perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia.
               


Pertemuan 2
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Pendahuluan
(10 menit)
a. Guru melakukan apersepsi melalui tanya jawab atau problem solving mengenai Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia.
b. Guru mengulas kembali daftar pertanyaan dan proyek yang akan dilakukan oleh tiap kelompok dengan menanyakan progresnya berkaitan dengan Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia pertemuan kali ini.
c. Guru membimbing peserta didik untuk melakukan model Project Based Learning dalam membahas Perintis Kebangkitan Nasional dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
d. Guru mengingatkan kembali langkah-langkah yang harus dilakukan oleh peserta didik dalam menghasilkan proyek dengan ketentuan minggu ke lima mengadakan evaluasi hasil dengan melakukan dengar pendapat dengan pejabat pembuat kebijakan.
Keg. Inti
(90menit)
Langkah 2: Mendesain Perencanaan Proyek (Design a Plan for the Project)
a. Guru meminta peserta didik untuk mengamati pertanyaan yang telah disusun untuk proyek dikaitkan dengan materi pembentukan nilai: Cinta Bangsa dan Tanah Air, Persatuan, Sikap Rela Berkorban, Mengutamakan Kepentingan Bangsa, Dapat Menerima dan Menghargai Perbedaan, Semangat Persaudaraan, Meningkatkan Semangat Gotong Royong atau Kerja sama.
b. Perencanaan dilakukan secara kolaboratif antara Guru dan peserta didik. Dengan demikian, peserta didik diharapkan akan merasa ”memiliki” atas proyek tersebut. Perencanaan berisi tentang aturan main, pemilihan aktivitas yang dapat mendukung dalam menjawab pertanyaan esensial, dengan cara mengintegrasikan berbagai subjek yang mungkin, serta mengetahui alat dan bahan yang dapat diakses untuk membantu penyelesaian proyek.
c. Guru meminta peserta didik mengamati berbagai model proyek yang telah ada dan mendesain proyek yang akan dilakukan.
Menuliskan Gagasan Setiap peserta didik diminta untuk menyiapkan suatu gagasan perbaikan lingkungan dan menuliskannya dalam bentuk usulan kegiatan.
Langkah 3: Menyusun Jadwal (Create a Schedule
Guru dan peserta didik secara kolaboratif menyusun jadwal aktivitas dalam menyelesaikan proyek. Aktivitas pada tahap ini antara lain:
a. membuat timeline untuk menyelesaikan proyek,
b. menetapkan batas penyelesaian proyek,
c. membawa peserta didik agar merencanakan cara yang baru,
d. membimbing peserta didik ketika mereka membuat cara yang tidak berhubungan dengan proyek, dan
e. meminta peserta didik untuk membuat penjelasan (alasan) tentang pemilihan suatu cara.
Data processing (Pengolahan data)
a. Guru membimbing peserta didik untuk mendiskusikan hubungan atas berbagai informasi yang sudah diperoleh sebelumnya, seperti:
• Nilai-nilai mana dari Kebangkitan Nasional yang akan dijadikan quotes untuk proyek?
•  Bagaimana penerapan nilai yang paling efektif?
b. Guru membimbing peserta didik secara kelompok untuk menyimpulkan tentang nilai kesejarahan Kebangkitan Nasional dalam diskusi kelompok dan klasikal.
Penutup
20 menit
a. Guru membimbing peserta didik menyimpulkan materi pembelajaran melalui tanya jawab secara klasikal.
b. Guru melakukan refleksi dengan peserta didik atas manfaat proses pembelajaran yang telah dilakukan dan menentukan tindakan yang akan dilakukan berkaitan dengan proyek yang akan dilakukan.
c. Guru memberikan tugas peserta didik untuk melaksanakan proyek dan pertemuan yang akan datang, Guru memonitor peserta didik dan kemajuan proyek (Monitor the Students and the Progress of the Project).
d. Guru memberi tugas aktivitas 4.2 dilaksanakan secara perorangan untuk penilaian kompetensi pengetahuan.
e. Guru menjelaskan rencana kegiatan pertemuan berikutnya akan Memaknai Semangat Kejuangan Pemuda dalam Perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia.
               
Pertemuan 3
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Pendahuluan
(10 menit)
a. Guru melakukan apersepsi melalui tanya jawab atau problem solving mengenai Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
b. Guru meminta peserta didik bersama-sama menyanyikan lagu Tanah Airku.
c. Guru mengulas kembali desain dan jadwal proyek yang dilakukan oleh tiap kelompok dengan menanyakan progresnya berkaitan dengan pertemuan kali ini.
d. Guru membimbing peserta didik untuk melakukan model Project Based Learning dalam membahas Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
e. Guru mengingatkan kembali langkah-langkah yang harus dilakukan oleh peserta didik dalam menghasilkan proyek dengan ketentuan minggu kelima mengadakan evaluasi hasil dengan melakukan dengar pendapat dengan pejabat pembuat kebijakan.
Keg. Inti
(90menit)
Langkah 4: Memonitor peserta didik dan kemajuan proyek (Monitor the Students and the Progress of the Project)
Guru bertanggungjawab untuk melakukan monitor terhadap aktivitas peserta didik selama menyelesaikan proyek. Monitoring dilakukan dengan cara menfasilitasi peserta didik pada setiap proses. Dengan kata lain, guru berperan menjadi mentor bagi aktivitas peserta didik. Agar mempermudah proses monitoring, dibuat sebuah rubric yang dapat merekam keseluruhan aktivitas yang penting.

Mengorganisasikan peserta didik melalui Kajian karakter ketokohan
a. Pada tahap ini guru membantu peserta didik mengkaji karakter ketokohan para pejuang Pahlawan Nasional untuk memonitor nilai-nilai yang dimunculkan dalam proyek yang sedang dilakukan.
b. Peserta didik mendiskusikan hal-hal yang harus dikerjakan dan konsepkonsep yang harus didiskusikan dan pertanyaan-pertanyaan yang harus dijawab untuk memecahkan masalah.
c. Peserta didik difasilitasi mencari dan memilih satu tokoh dalam menemukan karakter dari tokoh tersebut; menjelaskan mengapa tokoh tersebut itu menjadi idolanya.
d. Tiap kelompok mendiskusikan progress proyeknya dikaitkan dengan nilai kajian ketokohan secara klasikal.
Penutup
20 menit
a. Guru membimbing peserta didik menyimpulkan materi pembelajaran melalui tanya jawab secara klasikal.
b. Guru melakukan refleksi dengan peserta didik atas manfaat proses pembelajaran yang telah dilakukan dan menentukan tindakan yang akan dilakukan berkaitan dengan proyek yang akan dilakukan.
c. Guru memberikan tugas peserta didik untuk melanjutkan proyek dan pertemuan yang akan datang Guru Menguji Hasil (Assess the Outcome).
d. Guru menjelaskan rencana kegiatan pertemuan berikutnya, yaitu mempelajari Mewujudkan Persatuan dan Kesatuan dan kebanggaan sebagai bangsa wujud nilai Kebangkitan Nasional.
               
Pertemuan 4
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Pendahuluan
(10 menit)
a. Guru melakukan apersepsi melalui tanya jawab atau problem solving mengenai Mewujudkan Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa Wujud Nilai Kebangkitan Nasional.
b. Guru mengulas kembali hasil monitoring dan perbaikan proyek yang dilakukan oleh tiap kelompok dengan menanyakan progresnya berkaitan dengan pertemuan kali ini.
c. Guru membimbing peserta didik untuk melakukan model Project Based Learning dalam membahas Mewujudkan Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa Wujud Nilai Kebangkitan Nasional (Aktivitas 4.3).
d. Guru mengingatkan kembali langkah-langkah yang harus dilakukan oleh peserta didik dalam menghasilkan proyek dengan ketentuan minggu ke lima mengadakan evaluasi pengalaman dengan melakukan dengar pendapat dengan pejabat pembuat kebijakan.
Keg. Inti
(90menit)
Langkah 5: Menguji Hasil (Assess the Outcome)
Penilaian dilakukan untuk membantu guru dalam mengukur ketercapaian standar, berperan dalam mengevaluasi kemajuan setiap peserta didik, memberi umpan balik tentang tingkat pemahaman yang sudah dicapai peserta didik, membantu guru dalam menyusun strategi pembelajaran berikutnya.
Kajian Dokumen Historis
a. Peserta didik difasilitasi pengetahuan untuk mencari/menggunakan dokumen historis ke-indonesia-an sebagai wahana pemahaman konteks lahirnya suatu gagasan/ketentuan/peristiwa sejarah, dan sebagainya menumbuhkan kesadaran akan masa lalu terkait masa kini.
b. Peserta didik membuat perbandingan antara, kehidupan bangsa Indonesia pada masa penjajahan dan masa kini.
c.  Hal ini dilakukan untuk menambah hasanah proyek mereka.
d.  Dilakukan dengan penilaian proyek.
Penilaian proyek
a. Kemampuan pengelolaan Kemampuan peserta didik dalam memilih topik, mencari informasi dan mengelola waktu pengumpulan data serta penulisan laporan.
b. Relevansi Kesesuaian dengan mata pelajaran, dengan mempertimbangkan tahap pengetahuan, pemahaman dan keterampilan dalam pembelajaran.
c. Keaslian
Proyek yang dilakukan peserta didik harus merupakan hasil karyanya, dengan mempertimbangkan kontribusi guru berupa petunjuk dan dukungan terhadap proyek peserta didik.
Penutup
20 menit
a.  Guru membimbing peserta didik menyimpulkan materi pembelajaran melalui tanya jawab secara klasikal.
b.  Guru melakukan refleksi dengan penilaian proyek dan dapat diperbaiki pada pertemuan berikutnya ketika evaluasi dan presentasi.
               


Pertemuan 5
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Pendahuluan
(10 menit)
a.  Guru mempersiapkan penyajian gagasan pada pertemuan kali ini
b. Guru membimbing peserta didik untuk melakukan presentasi dan setiap peserta didik untuk mengapresiasi
Keg. Inti
(90menit)
Penyajian Gagasan
Secara bergiliran setiap peserta didik diminta untuk mempersiapkan dan melaksanakan sajian lisan tugas aktivitas proyek kewarganegaraan tanpa atau dengan menggunakan media tentang sesuatu hal yang dianggap perlu untuk disampaikan kepada publik.
Langkah 6: Mengevaluasi Pengalaman (Evaluate the Experience)
Pada akhir proses pembelajaran, guru dan peserta didik melakukan refleksi terhadap aktivitas dan hasil proyek yang sudah dijalankan. Proses refleksi dilakukan baik secara individu maupun kelompok. Pada tahap ini,
peserta didik diminta untuk mengungkapkan perasaan dan pengalamannya selama menyelesaikan proyek. Guru dan peserta didik mengembangkan diskusi dalam rangka memperbaiki kinerja selama proses pembelajaran, sehingga pada akhirnya ditemukan suatu temuan baru (new inquiry) untuk menjawab permasalahan yang diajukan pada tahap pertama pembelajaran.
Penutup
20 menit
a. Guru membimbing peserta didik menyimpulkan materi pembelajaran melalui tanya jawab secara klasikal.
b. Guru melakukan refleksi dengan peserta didik atas manfaat proses pembelajaran yang telah dilakukan dan menentukan tindakan yang akan dilakukan berkaitan Mewujudkan Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa Wujud Nilai Kebangkitan Nasional, dengan meminta peserta didik menjawab pertanyaan berikut:
• Apa manfaat yang diperoleh dari mempelajari Semangat Kebangkitan Nasional dan pelaksanaan Proyek bagi kalian?
• Apa sikap yang kalian peroleh dari proses pembelajaran yang telah dilakukan?
• Apa manfaat yang diperoleh melalui proses pembelajaran yang telah dilakukan?
•  Apa rencana tindak lanjut yang akan kalian lakukan?
•  Apa sikap yang perlu dilakukan selanjutnya?
c. Guru memberikan umpan balik atas proses pembelajaran dan hasil laporan kelompok.
d. Guru menjelaskan rencana kegiatan pertemuan berikutnya akan mempelajari Bab 5 Nilai dan Semangat Sumpah Pemuda dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika.
               

PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN
1.         Sikap spiritual
No.
Teknik
Bentuk Intrumen
Contoh Butir Instrumen
Waktu Pelaksanaan
Keterangan
1
Observasi
Jurnal
Lihat kisi-kisi
Saat pembelajaran berlangsung
Penilaian untuk dan pencapaian pembelajaran (assessment for and of learning)

KISI-KISI PERKEMBANGAN SIKAP SPIRITUAL
No
Kompetensi Dasar
Materi
Indikator
Teknik Penilaian
1
Mensyukuri nilai dan semangat Kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia secara tulus.
Semangat Kebangkitan Nasional Tahun 1908
Siswa menujukkan perilaku beriman dalam menerima nilai dan semangat kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia secara tulus
Menunjukkan perilaku  bersyukur dalam menerima nilai dan semangat kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia secara tulus sebagai bentuk sikap beriman dan bertakwa
Observasi (Jurnal)

Format Observasi Jurnal Perkembangan Sikap Spritual
Nama Sekolah            :    SMP …………………
Kelas/Semester           :    VII/Semester II
Tahun pelajaran          :    2017/2018
N O.
Waktu
Nama Peserta didik
Catatan Perilaku
Butir sikap
Tindak lanjut
1





2





3





Dst.






2.         Sikap sosial
No.
Teknik
Bentuk Intrumen
Contoh Butir Instrumen
Waktu Pelaksanaan
Keterangan
1
Observasi
Jurnal
Lihat kisi-kisi
Saat pembelajaran berlangsung
Penilaian untuk dan pencapaian pembelajaran (assessment for and of learning)
KISI-KISI PERKEMBANGAN SIKAP SOSIAL
No
Kompetensi Dasar
Materi
Indikator
Teknik Penilaian
1
Bertanggung jawab terhadap makna dan arti penting kebangkitan nasional1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
Semangat Kebangkitan Nasional Tahun 1908
Peserta didik Berperilaku disiplin makna dan arti penting kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia
Observasi
Berperilaku jujur terhadap martabat manusia di masyarakat sebagai pelaksanaan makna dan arti penting kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia


Format Observasi Jurnal Perkembangan Sikap Sosial
Nama Sekolah          :      SMP ……………………………..
Kelas/Semester         :      VII/Semester II
Tahun pelajaran        :      2017/2018
N O.
Waktu
Nama Peserta didik
Catatan Perilaku
Butir sikap
Tindak lanjut
1





2





3






3.  Pengetahuan
Penilaian Aspek Pengetahuan  dilakukan
No.
Teknik
Bentuk Intrumen
Contoh Butir Instrumen
Waktu Pelaksanaan
Keterangan
1
Tertulis
Pertanyaan berbentuk esei (uraian obyektif)
Lihat kisi-kisi
Setelah pembelajaran Usai
Penilaian pencapaian pembelajaran (assessment of learning)
2
Lesan
Pertanyaan lesan dengan jawaban terbuka
Lihat kisi-kisi
Saat pembelajaran berlangsung
Penilaian untuk pembelajaran (assessment for learning)
3
Penugasan
Pemberian tugas mengerjakan UK4

Setelah pembelajaran Usai
Penilaian untuk pembelajaran (assessment for learning) dan sebagai pembelajaran (assessment as learning)

KISI-KISI TES TERTULIS
No.
Kompetensi dasar
Materi
Indikator Soal
Bentuk soal
No. Soal
1
Menganalisa makna dan arti Kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonsia.
Kondisi Bangsa Indonesia sebelum tahun 1908



Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.


Mewujudkan Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa Wujud Nilai Kebangkitan Nasional
Siswa dapat menjelaskan pengertian politik devide et impera oleh VOC.
Uraian
1
Siswa dapat menjelaskan perjuangan sebelum kebangkitan nasional yang dipimpin oleh kaum ulama dan bangsawan.
Uraian
2
Siswa dapat menjelaskan program politik balas budi (Etische Politic) yang diusulkan oleh Mr. Van Deventer
Uraian
3
Siswa dapat menjelaskan latar belakang dr. Wahidin Soedirohusodo menggagas/mendorong berdirinya Boedi Oetomo
Uraian
4
Siswa dapat menjelaskan tujuan organisasi yang dicapai pada konggres pertama di Yogjakarta pada tanggal 5 Oktober 1908
Uraian
5
Siswa dapat menyebutkan tahap-tahapan pembinaan persatuan bangsa Indonesia
Uraian
6
Siswa dapat menyebutkan penyebab kemunduran jiwa dan semangat kebangsaan pada diri pemuda menurut laporan dari Kemenpora RI,
Uraian
7
Siswa dapat menyebutkan sikap positif yang berkaitan dengan nilai-nilai kebangsaan yang terkandung dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945
Uraian
8
Siswa dapat keunggulan-keunggulan yang dimiliki bangsa Indonesia
Uraian
9
Siswa dapat menyebutkan pilar utama dalam membangun persatuan dan kesatuan bangsa dalam masyarakat
Uraian
10

SOAL TES TERTULIS
Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!
1.    Jelaskan pengertian politik devide et impera oleh VOC!
2.    Mengapa perjuangan sebelum kebangkitan nasional yang dipimpin oleh kaum ulama dan bangsawan belum berhasil melawan penjajah?
3.    Sebutkan 3 (tiga) program politik balas budi (Etische Politic) yang diusulkan oleh Mr. Van Deventer!
4.    Jelaskan apa yang melatar belakangi dr. Wahidin Soedirohusodo menggagas/mendorong berdirinya Boedi Oetomo !
5.    Jelaskan tujuan organisasi yang dicapai pada konggres pertama di Yogjakarta pada tanggal 5 Oktober 1908!
6.    Sebutkan 4 (empat) tahapan pembinaan persatuan bangsa Indonesia!
7.    Sebutkan 3 (tiga) penyebab kemunduran jiwa dan semangat kebangsaan pada diri generasi muda/pemuda menurut laporan dari Kemenpora RI!
8.    Sebutkan 3 (tiga) sikap positif yang berkaitan dengan nilai-nilai kebangsaan yang terkandung dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945!
9.    Sebutkan 3 (tiga) keunggulan-keunggulan yang dimiliki bangsa Indonesia!
10.  Sebutkan 3 (tiga) pilar utama dalam membangun persatuan dan kesatuan bangsa dalam masyarakat!

KUNCI JAWABAN DAN PEDOMAN PENSKORAN :
No
Kunci Jawaban
Skor
1
pengertian politik devide et impera :
yaitu saling mengadu domba antara kerajan yang satu dan kerajaan yang lain atau mengadu domba di dalam kerajaan itu sendiri.
1:  jika hanya mencoba menjawab saja
2:  jawaban yang terkait dengan pertanyaan cukup sesuai
3:  jawaban yang terkait dengan pertanyaan  baik
4: jawaban yang terkait dengan pertanyaan sangat baik
2
perjuangan sebelum kebangkitan nasional yang dipimpin oleh kaum ulama dan bangsawan belum berhasil melawan penjajah disebabkan oleh :
perjuangan masih bersifat kedaerahan dan belum terorganisasi secara modern.
 1:  jika hanya mencoba menjawab saja
2:  jawaban yang terkait dengan pertanyaan cukup sesuai
3:  jawaban yang terkait dengan pertanyaan  baik
4: jawaban yang terkait dengan pertanyaan sangat baik
3
3 (tiga) program politik balas budi (Etische Politic) yang diusulkan oleh Mr. Van Deventer yaitu
- edukasi,
- transmigrasi, dan
- irigasi”.
1:  jika hanya mencoba menjawab saja atau hanya menyebutkan satu jawaban benar
2:  hanya menyebutkan dua jawaban benar
3:  hanya menyebutkan tiga jawaban benar
4
Yang melatar belakangi dr. Wahidin Soedirohusodo menggagas/mendorong berdirinya Boedi Oetomo yaitu :
dr. Wahidin Soedirohusodo menyadari bagaimana terbelakang dan tertindasnya rakyat akibat penjajahan Belanda. 
1:  jika hanya mencoba menjawab saja
2:  jawaban yang terkait dengan pertanyaan cukup sesuai
3:  jawaban yang terkait dengan pertanyaan  baik
4: jawaban yang terkait dengan pertanyaan sangat baik
5
tujuan organisasi yang dicapai pada konggres pertama di Yogjakarta pada tanggal 5 Oktober 1908, yaitu :
-    memajukan pengajaran,
- memajukan pertanian, peternakan, dagang,
-   memajukan teknik dan industri, dan
-   menghidupkan kembali kebudayaan
1:  jika hanya mencoba menjawab saja
2:  jawaban yang terkait dengan pertanyaan cukup sesuai
3:  jawaban yang terkait dengan pertanyaan  baik
4: jawaban yang terkait dengan pertanyaan sangat baik
6
4 (empat) tahapan pembinaan persatuan bangsa Indonesia :
a. Perasaan senasib
b. Kebangkitan nasional
c. Sumpah Pemuda
d. Proklamasi Kemerdekaan
1:  hanya mencoba menjawab saja atau hanya menyebutkan satu jawaban benar
2:  hanya menyebutkan dua jawaban benar 
3:  hanya menyebutkan tiga jawaban benar
4:  menyebutkan empat jawaban benar
7
3 (tiga) penyebab kemunduran jiwa dan semangat kebangsaan pada diri generasi muda/pemuda menurut laporan dari Kemenpora RI :
a. masih maraknya tingkat kekerasan di kalangan pemuda,
b. adanya kecenderungan sikap ketidakjujuran yang makin membudaya,
c.   berkembangnya rasa tidak hormat kepada orang tua, guru, dan pemimpin,
d. sikap rasa curiga dan kebencian satu sama lain,
e. penggunaan bahasa Indonesia makin memburuk,
f.   berkembangnya perilaku menyimpang di kalangan pemuda (narkoba, pornografi, pornoaksi, dan lain-lain),
g. kecenderungan mengadopsi nilai-nilai budaya asing,
h. melemahnya idealisme, patriotisme, serta mengendapnya semangat kebangsaan,
i.   meningkatnya sikap pragmatisme dan hedonisme,
j.   makin kabur pedoman yang berlaku dan sikap acuh tak acuh terhadap pedoman ajaran agama.
1:  hanya mencoba menjawab saja atau hanya menyebutkan satu jawaban benar
2:  hanya menyebutkan dua jawaban benar 
3:  hanya menyebutkan tiga jawaban benar

8
3 (tiga) sikap positif yang berkaitan dengan nilai-nilai kebangsaan yang terkandung dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945:
1. nilai religious
2. nilai kemanusiaan
3. nilai produktivitas
4. nilai keseimbangan
5. nilai demokrasi
6. nilai kesamaan derajad
7. nilai ketaatan hukum
1:  hanya mencoba menjawab saja atau hanya menyebutkan satu jawaban benar
2:  hanya menyebutkan dua jawaban benar 
3:  hanya menyebutkan tiga jawaban benar

9
3 (tiga) keunggulan-keunggulan yang dimiliki bangsa Indonesia :
1)      Jumlah dan potensi penduduknya yang cukup besar
2)      Semangat Kebangkitan Nasional dan Sumpah Pemuda
3)      Memiliki keanekaragaman dalam berbagai aspek kehidupan sosial budaya, seperti adat istiadat, bahasa, agama, kesenian
4)      Semboyan Bhinneka Tunggal Ika menyatukan bangsa Indonesia
5)      Memiliki tata krama atau keramahan yang tidak dimiliki oleh bangsa lain
6)      Letak wilayahnya yang amat strategis
7)      Keindahan alam Indonesia tidak disangsikan lagi
8)      Wilayah darat dan laut Indonesia sangat luas
9)      Tanahnya amat subur dan kaya akan sumber alam
1:  hanya mencoba menjawab saja atau hanya menyebutkan satu jawaban benar
2:  hanya menyebutkan dua jawaban benar 
3:  hanya menyebutkan tiga jawaban benar

10
3 (tiga) Pilar utama dalam membangun persatuan dan kesatuan bangsa dalam masyarakat, adalah:
a.    Rasa cinta tanah air.
b.    Jiwa patriot bangsa.
c.     Tercapainya kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia.
d.    Pemahaman yang benar atas realitas adanya perbedaan dalam keberagaman.
e.    Tumbuhnya kebanggaan sebagai bangsa Indonesia.
1:  hanya mencoba menjawab saja atau hanya menyebutkan satu jawaban benar
2:  hanya menyebutkan dua jawaban benar 
3:  hanya menyebutkan tiga jawaban benar

Jumlah maksimal
40

Nilai =100


Kisi-kisi penilaian tes lesan untuk aspek pengetahuan
No.
Kompetensi dasar
Materi
Indikator Soal
1



Menganalisa makna dan arti Kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonsia.
Kondisi Bangsa Indonesia sebelum tahun 1908

Perintis Kebangkitan Nasional dalam Perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.

Mewujudkan Persatuan dan Kebanggaan sebagai Bangsa Wujud Nilai Kebangkitan Nasional
Pertanyaan tes lesan diberikan pada saat pembelajaran berlangsung dengan jawaban terbuka  tentang semangat kebangkitan nasional tahun 1908


PEDOMAN PENILAIAN TES LESAN
No.
Pedoman penilaian
Skor
1
jawaban yang terkait dengan pertanyaan sangat baik
92 - 100
2
jawaban yang terkait dengan pertanyaan  baik
82 - 91
3
jawaban yang terkait dengan pertanyaan cukup sesuai
71 - 81
4
jika hanya mencoba menjawab saja
< 71

a.       Kisi-kisi penilaian penugasan untuk aspek pengetahuan
No.
Kompetensi dasar
Materi
Indikator Soal
1



Menganalisa makna dan arti Kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonsia.
semangat kebangkitan nasional tahun 1908
-        Peserta didik Mendeskripsikan peran beberapa tokoh organisasi pergerakan nasional Indonesia sejak tahun 1908 dan 1942
-        Peserta didik mencari gambar tokoh pergerakan nasional, mencatat pergerakannya, dan perannya
-        Buatlah laporan hasil catatan kalian tersebut.



PEDOMAN PENILAIAN PENUGASAN
No.
Pedoman penilaian
Skor
1
2
3
4
1
Kelengkapan komponen, (judul, kesimpulan)




2
Penyajian data (kesesuaian materi, kerapian)




3
Menyerahkan laporan  :
Sesuai dengan waktu yang telah ditentukan





4.    Ketrampilan
Penilaian keterampilan dilakukan guru dengan melihat kemampuan peserta didik dalam presentasi, kemampuan bertanya, kemampuan menjawab pertanyaan atau mempertahankan argumentasi kelompok, kemampuan dalam memberikan masukan/saran, serta mengapresiasi pada saat menyampaikan hasil telaah tentang semangat kebangkitan nasional tahun 1908.

Instrumen Penilaian Ketrampilan
No.
Teknik
Bentuk Intrumen
Contoh Butir Instrumen
Waktu Pelaksanaan
Keterangan
1
Proyek
Lembar Penilaian Penyajian dan Laporan Hasil Telaah
Lihat kisi-kisi
Saat pembelajaran berlangsung (Presentasi)
Penilaian untuk, sebagai, dan/atau pencapaian pembelajaran (assessment for, as, and of learning)
                                                             
Kisi-kisi Penilaian Ketrampilan proyek

No
Kompetensi Dasar
Materi
Indikator
Teknik Penilaian
1
Menyaji hasil penalaran tentang tokoh kebangkitan nasional dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
semangat kebangkitan nasional tahun 1908
Siswa mendiskusikan dalam kelompok :
- apa yang dimaksud Indonesia Emas 2045,
- apa saja faktor yang dapat menghambat pencapaian Indonesia Emas 2045, dan
- apa saja yang dapat mewujudkan Indonesia Emas tersebut.
Siswa menyajikan laporan hasil diskusi didepan kelas.
Praktik

Format Penilaian Ketrampilan Proyek
NO
Nama Peserta Didik/Kelompok
Penyajian
Laporan
Menanya/menjawab
Argumentasi
Bahan tayang/display
Isi laporan
Penggunaan bahasa
Estetika
1







2







3







Dst.








Pedoman Penskoran (Rubrik)
NO
Aspek
Penskoran
A
Penyajian
1
Menanya/menjawab
Skor 4, apabila selalu menjawab/menanya
Skor 3, apabila sering menjawab/menanya
Skor 2, apabila kadang-kadang menjawab/menanya
Skor 1, apabila tidak pernah menjawab/menanya
2
Argumentasi
Skor 4, apabila materi/jawaban benar, rasional, dan jelas.
Skor 3, apabila materi/jawaban benar, rasional, tetapi tidak jelas
Skor 2, apabila materi/jawaban benar, tidak rasional, dan tidak jelas
Skor 1, apabila materi/jawaban tidak benar, tidak rasional, dan tidak jelas
3
Bahan tayang/display
Skor 4, apabila sistematis, kreatif, menarik
Skor 3, apabila sistematis, kreatif, tidak menarik
Skor 2, apabila sistematis, tidak kreatif, tidak menarik
Skor 1, apabila tidak sistematis, tidak kreatif, tidak menarik
B
Laporan
4
Isi laporan
Skor 4, apabila isi laporan benar, rasional, dan sistematika lengkap
Skor 3, apabila isi laporan benar, rasional, dan sistematika tidak lengkap
Skor 2, apabila isi laporan benar, tidak rasional, dan sistematika tidak lengkap
Skor 1, apabila isi laporan tidak benar, tidak rasional, dan sistematika tidak lengkap
5
Penggunaan bahasa
Skor 4, apabila menggunakan bahasa dan penulisan sesuai EYD, serta mudah dipahami
Skor 3, apabila menggunakan bahasa dan penulisan sesuai EYD, namun tidak mudah dipahami
Skor 2, apabila menggunakan bahasa seuai EYD, namun penulisan tidak sesuai EYD dan tidak mudah dipahami
Skor 1, apabila menggunakan bahasa dan penulisan tidak sesuai EYD dan tidak mudah dipahami
6
Estetika
Skor 4, apabila kreatif, rapi, dan menarik
Skor 3, apabila kreatif, rapi, dan kurang menarik
Skor 2, apabila kreatif, kurang rapi, dan kurang menarik
Skor 1, apabila kurang kreatif, kurang rapi, dan kurang menarik
J.     PEMBELAJARAN REMEDIAL DAN PENGAYAAN
·         PEMBELAJARAN REMIDIAL
Remedial dilaksanakan untuk siswa yang belum menguasai materi dan belum mampu memahami makna dan arti Kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonsia. Kegiatan remedial dilakukan dengan mengulang materi pembelajaran apabila peserta didik yang sudah tuntas dibawah 75%. Sedangkan apabila peserta didik yang sudah tuntas lebih dari 75% maka kegiatan remedial dapat dilakukan dengan :
(1)   Mengulang materi pokok di luar jam tatap muka bagi peserta didik yang belum tuntas,
(2)   Memberikan penugasan kepada peserta didik yang belum tuntas,
(3)   Memberikan kesempatan untuk tes perbaikan.

·      PEMBELAJARAN PENGAYAAN
Kegiatanpem belajaran pengayaan diberikan kepada siswa yang telah menguasai materi dan secara pribadi sudah mampu memahami makna dan arti Kebangkitan nasional 1908 dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonsia. Bentuk pengayaan dapat dilakukan dengan antara lain sebagai berikut.
1.    Guru memberikan tugas untuk mempelajari lebih lanjut tentang materi pokok dari berbagai sumber dan mencatat hal-hal penting. Selanjutnya menyajikan dalam bentuk laporan tertulis atau membacakan di depan kelas.
2.  Pesertadidik membantu peserta didik lain yang belum tuntas dengan pembelajaran tutor sebaya.



Mengetahui
Kepala SMP Negeri 2 Pucuk



NURHADI, S.Pd.,M.E.
NIP. 19660706  198803 1 020
Lamongan , ….  Januari 2018
Guru Mata Pelajaran,



ASTO, S.Pd
NIP. 19650804 200003 1 005


2 komentar:

  1. assalamualaikum pak. klo boleh minta file docx nya pak ? apakah boleh ?

    BalasHapus
  2. Selamat siang pak, boleh minta file word rpp ini pak?

    BalasHapus

  RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN 3.4 (Pertemuan 1 Moda Luring) Nama Sekolah : SMP NEGERI ……....